Bondowoso – kabarnusa24.com.
Untuk meningkatkan kesegaran jasmani dan memelihara kemampuan fisik prajuritnya, Kodim 0822/Bondowoso melaksanakan kegiatan tes kesegaran jasmani (Garjas) Periodik I TA.2023, bertempat di lapangan stadion Magenda Bondowoso, Senin (8/5).
Sebelum pelaksanaan kegiatan, terlebih dahulu dilaksanakan pemeriksaan kesehatan yakni mengukur tensi dan denyut nadi bagi seluruh prajurit. Hal ini wajib dilakukan untuk mengetahui sejauh mana kondisi kesehatan masing-masing prajurit sebelum melaksanakan tes Garjas tersebut.
Lebih lanjut Dandim Kodim 0822/Bondowoso diwakili oleh Pasipers Kapten Inf Moeljanto, mengatakan, “Tantangan tugas yang dihadapi ke depan di satuan kewilayahan semakin berat. Hal ini tentunya dibutuhkan fisik yang prima dalam pelaksanaan tugas tersebut. Oleh karena itu, dibutuhkan pembinaan fisik secara teratur, salah satunya melalui pelaksanaan tes Garjas periodik I tahun 2023,” jelasnya.
Dalam pelaksanaan tes Garjas ini, seluruh prajurit diambil nilainya secara perorangan, pelaksanaan kesemaptaan jasmani di mulai dengan melaksanakan lari selama 12 menit dan dilanjutkan melaksanakan garjas B dengan materi :
(Puul ups/Chining, Sit ups/mod Sit Up, Push ups/mod Push Up, Lunges, Shutel Run 2 X 10 m serta renang dasar jarak 50 meter. Apabila ada prajurit yang belum mencapai standar nilai kelulusan yang sudah ditetapkan, prajurit yang bersangkutan akan dilaksanakan pembinaan fisik tersendiri dan diberikan pelatihan secara khusus sampai mencapai nilai yang ditentukan oleh TNI Angkatan Darat”, tuturnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kajasrem 083/Bdj Kapten Inf Sugiyanto dan Pasipers Kodim 0822 Kapten Inf Moeljanto serta Perwira, Bintara dan Tantama serta ASN jajaran Kodim 0822.
(Pendim0822/AR).