Dandim 041m2 Lampura Letkol Inf Heri Eko Prabowo Menghadiri Peletakan Batu Pertama Rumah Tidak Layak Huni(RTLH)
Lampung Utara,Kabar nusa24.Com — Dandim 0412 Lampung Utara Letkol Inf Heri Eko Prabowo menghadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni( RTLH) di Dusun Bumi Nunyai Desa Kembang Tanjung Kecamatan Abung Selatan Kabupaten Lampung Utara. Kamis 3/8/2023.
Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni( RTLH) yang merupakan program Kodim 0412 Lampung Utara tahun 2023 pada hari ini resmi dilaksanakan peletakan batu pertamanya di rumah ibu Poniyah Rt 002/008 Dusun Bumi Nunyai Desa Kembang Tanjung Kecamatan Abung Selatan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0412 Lampung Utara Letkol Inf Heri Eko Prabowo, Camat Abung Selatan Dedi Irawan S.kom, MM, Danramil Abung Selatan Kapten Inf Sudarmaji, Waka Polsek Abung Selatan, Babinsa, Babinkamtibmas, Forkopincam, Kepala Desa Kembang Tanjung Pattahrulloh, Kepala Dusun, Rt, Tokoh masyarakat, Tokoh agama serta undangan lainnya.
Saat diwawancarai oleh awah media Dandim 0412 Lampung Utara Letkol Inf Heri Eko Prabowo mengatakan, program ini merupakan program langsung dari Komando atas, dalam rangka serter yang dilaksanakan oleh Kodim 0412 Lampung Utara.
Ia juga mengatakan bahwa renovasi ini juga merupakan bagian dari upaya TNI dalam membantu Pemerintah Daerah untuk mengentas kemiskinan.
Selain itu, ini dilakukan juga untuk menguatkan semangat gotong royong di tengah – tengah masyarakat.
Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni( RTLH) ini berukuran 4 x 6 M dengan dinding batu bata.
Dandim 0412 Lampung Utara menambahkan bahwa untuk Kecamatan Abung Selatan ini yang baru pertama kalinya dilaksanakan, Insak Allah untuk Kecamatan yang lain akan kita programkan.
Saya berharap dengan adanya Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni( RTLH) ini dapat membantu dan bermanfaat bagi warga masyarakat sehingga menjadi Rumah Layak Huni. Pungkasnya. (Ris/arson)