Santuni 500 Yatim Piatu, Pj Bupati Bekasi Berharap Berkah Kabupaten Bekasi Sejahtera dan Selamat dari Bencana
CIKARANG PUSAT – BEKASI || KABARNUSA24.COM
Sambut puncak Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-73 dan HUT RI ke-78, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bekasi menyantuni sebanyak 500 Yatim Piatu Program Bekasi Peduli. Santunan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bekasi di Masjid Agung Nurul Hikmah, Komplek Pemkab Bekasi, Cikarang Pusat pada Senin (14/08/2023).
Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan menilai jika menyantuni anak-anak yatim dan piatu merupakan ajaran Rosulallah. Dimana yatim memiliki keistimewaan dihadapan AllahSWT dan mengibaratkan dua jari yang berdampingan dan tidak terpisahkan, bagi orang yang dermawan yang menyisihkan sebagian hartanya untuk para yatama maupun dhuafa.
“Baznas Kabupaten Bekasi memiliki berbagai program yang disalurkan kepada masyarakat khususnya bagi yang kurang mampu, seperti pemberian beasiswa bantuan modal dan lainnya yang betul-betul menyantuni yatim dan fakir miskin serta dhuafa, dan program pemberian rantang makan siang yang sudah dijalankan ini merupakan sebuah amanah dan ajaran Allah SWT,” jelas Dani Ramdan.
Dani Ramdan berharap, melalui santunan yatim piatu ini, pemerintah daerah dan masyarakat bisa berjalan sesuai yang diharapkan. Dia yakin do’a anak-anak yatim sangat diijabah agar kedepannya Kabupaten Bekasi selalu diberikan keamanan, kesejahteraan dan keselamatan berbagai bencana.
“Doa anak yatim sangat mustajab tembus kelangit ketujuh sehingga selanjutnya Kabupaten Bekasi semakin maju, kalian anak-anak yatim harus ikut bergembira menyambut Hari Jadi Kabupaten Bekasi dan mereka yang akan melanjutkan pemimpin bangsa dimasa depan kaum muslimin dan muslimat,” harap Dani Ramdan.
Dia juga meminta agar anak yatim tidak patah semangat dan bisa membanggakan orang tua yang telah tiada untuk menyongsong masa depan yang lebih cerah. Agar ketika mereka dewasa dan memiliki penghasilan juga bisa kembali menyantuni anak yatim.
“Kami berharap kalian punya daya juang yang kuat walaupun mustahik penerima santunan, tetapi seiring berjalannya waktu dengan pendidikan di sekolah yang disiplin menimba ilmu ketika dewasa dan punya penghasilan bisa menjadi seorang muzakki,” katanya.
Ketua Baznas Kabupaten Bekasi Samsul Bahri mengatakan momentum puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-73 ini, turut diisi dengan pemberian santunan kepada para anak yatim sebagai bentuk wujud syukur terhadap pembangunan yang sudah berjalan saat ini.
“Dengan kepedulian kepada mereka yang masih belum memiliki keberuntungan secara ekonomi yatim yang ditinggal orang tuanya, Baznas memberi kebahagiaan untuk menyambut Hari Jadi Kabupaten Bekasi dan HUT RI,” ujar Samsul Bahri.
Samsul Bahri menjelaskan sebanyak 500 yatim tersebut dari sejumlah wilayah kecamatan baik melalui yayasan maupun yang dikoordinir oleh perwakilan kecamatan dan desa. Baznas Kabupaten Bekasi berkomitmen akan menggelar santunan setiap tahunnya pada malam puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Bekasi sehingga menjadi agenda rutin tahunan.
“Gebyar santunan yatim ini kami menyalurkan perwakilan yatim dari wilayah Kecamatan Tambun Selatan, Setu, Serang Baru, Sukakarya, Sukatani dan kecamatan lainnya, kita harapkan melalui santunan ini bisa memberikan doa terbaik buat perkembangan pembangunan Kabupaten Bekasi,” pungkas Samsul.
Sumber : Diskominfosantik Kabupaten Bekasi.