Tutup
Kesehatan

Cara Menghilangkan Cegukan

3
×

Cara Menghilangkan Cegukan

Sebarkan artikel ini
Cara Menghilangkan Cegukan
Sumber Foto : Ilustrasi Pinterest

Kabarnusa24.com Beberapa orang setelah makan, tiba-tiba mengalami cegukan dan susah hilang. Dilansir dari YouTube Ini Kata Dokter, berikut penjelasan tentang penyebab dan cara mengatasi cegukan.

Cegukan disebabkan oleh kontraksi atau gerakan tiba-tiba dan tidak terkendali dari otot diafragma. Diafragma ini seperti tembok atau sekat yang memisahkan bagian dada dengan perut. Normalnya otot diafragma bergerak-gerak waktu seseorang bernafas. Waktu menarik nafas, otot diafragma akan berkontraksi, jadi lebih pendek dan datar. Hal ini yang membuat rongga dada jadi lebih besar. Saat rongga dada membesar, tekanan di dalam paru-paru akan berkurang dan menyebabkan udara dari luar masuk ke paru-paru melalui hidung atau mulut. Waktu terjadi cegukan, otot diafragma berkontraksi dengan tiba-tiba tanpa menarik nafas dengan sengaja. Jadi udara yang tidak diperlukan masuk ke dalam kerongkongan. Udara yang masuk tersebut, diikuti dengan reflek penutupan pita suara yang tiba-tiba. Jadinya udara yang seharusnya masuk ke saluran nafas jadi bertabrakan dengan menutupnya pita suara dan akhirnya menciptakan bunyi “hic”.

Kontraksi tiba-tiba dari otot diafragma tersebut, dapat disebabkan karena lambung yang merenggang akibat makan berlebihan, banyak minum-minuman bersoda, makan pedas, minum alkohol, atau bisa juga karena merokok. Selain itu perubahan suhu, stres, perasaan senang yang berlebihan, juga dapat memicu terjadinya cegukan. Biasanya cegukan tidak berbahaya, hanya berlangsung sebentar dan bisa hilang dengan sendirinya. Tapi jika cegukan tidak segera hilang, ada beberapa hal yang dapat dilakukan yaitu:

  1. Minum air putih atau menelan dengan pelan
    Hal ini bisa membantu meredakan cegukan dengan meregangkan otot-otot yang terlibat dalam proses cegukan.
  2. Menahan nafas sebentar atau bernafas dalam kantong kertas
    Cara ini dapat membantu mengatur ritme pernapasan dan bisa meredakan cegukan.
  3. Mengonsumsi gula
    Mengonsumsi satu sendok teh gula bisa membantu menghentikan cegukan pada beberapa orang.
  4. Menggigit atau mengunyah makanan
    Dengan menggigit atau mengunyah makanan yang lembut atau sedikit keras seperti kue kering atau roti bisa membantu merangsang saraf dan mengalihkan perhatian dari cegukan.
  5. Teknik peregangan otot

Melakukan peregangan otot seperti menarik lutut ke dada kemudian meregangkannya, dapat membantu merelaksasi otot-otot di sekitar diafragma.

Namun hati-hati jika cegukan berlangsung lama, misalnya lebih dari 48 jam atau cegukan yang disertai rasa nyeri, kesulitan makan, dan ada penurunan berat badan. Maka segera lakukan pemeriksaan ke dokter. Dokter dapat memberikan beberapa pilihan obat untuk merelaksasikan otot dan mengurangi cegukan.

Sumber : YouTube Ini Kata Dokter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *