Daerah  

Jaga Jiwa Nasionalisme, Prajurit Badak Hitam, Laksanakan Rutinitas Upacara Bendera Hari Senin Sekaligus Gelar Pembinaan Fisik.

Jaga Jiwa Nasionalisme, Prajurit Badak Hitam, Laksanakan Rutinitas Upacara Bendera Hari Senin Sekaligus Gelar Pembinaan Fisik.

Bireuen, kabarnusa24.com – Prajurit Badak Hitam Yonif 113/JS melaksanakan Rutinitas Upacara Bendera Hari Senin yang bertempatkan di Lapangan Hijau Mako Yonif 113/JS, Senin (26/2/2024) Pagi.

 

Pada kesempatan ini, Komandan Kompi Markas (Dankima) Lettu Inf Muhammad Saibani bertindak selaku Inspektur upacara yang memimpin jalanya Upacara pengibaran Bendera merah putih yang diikuti oleh seluruh Prajurit Badak Hitam Yonif 113/JS. Kegiatan diawali dengan Penghormatan Kepada Inspektur Upacara dilanjutkan dengan Pengibaran Bendera merah Putih, Bertindak sebagai Komandan Upacara (Danup) Lettu Inf Deni Marharyuri kemudian dilanjutkan dengan pembacaan teks Pancasila serta pengucapan Sapta Marga Oleh Serda Nafis.

 

Selepas kegiatan tersebut, Prajurit Badak Hitam Yonif 113/JS melanjutkan Pembinaan fisik yang dipimpin langsung oleh Danyonif 113/JS. kegiatan diawali dengan Pemanasan dilapangan Hijau Yonif 113/JS, kemudian dilanjutkan dengan Lari Bersama dengan rute 5 Km yang dilaksanakan di seputaran Desa Blang Keutumba Komplek, terlihat disepanjang rute yang dilalui Prajurit Badak Hitam melaksanakan kegiatan lari bersama dengan penuh Semangat dan gembira serta menyanyikan lagu – lagu Mars TNI.

 

Danyonif 113/JS Mayor Inf Dobby Noviyanto S, S.E Mengungkapkan bahwa, Selain memupuk Jiwa Nasionalisme, kegiatan Pembinaan Fisik seperti ini juga sebagai bentuk upaya satuan dalam melaksanakan pembinaan kepada Prajurit agar mereka meningkatkan kebugaran Jasmani yang merupakan unsur penting dalam mendukung pelaksanaan tugas kedepan. Razali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *