Tutup
Religi

Sri Enny: Kesiapan MTQ Tingkat Provinsi Jawa Barat Capai 70 Persen

6
×

Sri Enny: Kesiapan MTQ Tingkat Provinsi Jawa Barat Capai 70 Persen

Sebarkan artikel ini
Sri Enny: Kesiapan MTQ Tingkat Provinsi Jawa Barat Capai 70 Persen
MTQ JABAR : Asisten Pemerintahan dan Kesra (Asda 1) Setda Kabupaten Bekasi, Sri Enny Mainiarti menegaskan sebagai tuan rumah untuk kesiapan MTQ, saat ini sudah diangka 50 sampai 70 persen.

Kabupaten Bekasi – Jawa Barat || Kabarnusa24.com

Menjelang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Provinsi Jawa Barat ke- 38,  Pemerintah Daerah Kabupaten Bekasi terus mematangkan persiapan, baik segi sarana prasarana hingga pelayanan bagi tiap Qori- Qoriah selama perhelatan MTQ  yang akan digelar 27 April hingga 5 Mei 2024 itu.

Bertempat di lokasi Utama MTQ yakni Plaza Pemda, Kecamatan Cikarang Pusat, Pemkab Bekasi melaksanakan rapat lanjutan bersama Panitia Daerah dan Provinsi Jawa Barat di masing masing bidang. Disusul, dengan melakukan pengecekan venue hingga lokasi Pawai Taaruf di Meikarta Central Park, Jumat (19/4/2024).

Asisten Pemerintahan dan Kesra (Asda 1) Setda Kabupaten Bekasi, Sri Enny Mainiarti mempresentasikan, sebagai tuan rumah untuk kesiapan MTQ, saat ini sudah diangka 50 sampai 70 persen.

“Untuk kesiapan, sampai saat ini sudah diangkat 50-70 persen, finishingnya nanti di akhir,” ujarnya, usai rapat persiapan lanjutan MTQ.

Ia mengatakan, untuk kesiapan venue lomba bagi tiap Qori-Qoriah se-Jawa Barat juga sarana prasarana sudah dipersiapkan. Tiap LO dan koordinator sudah bekerja dengan maksimal.

Sri Enny mengatakan, sebagai tuan rumah MTQ, Pemkab Bekasi bertekad untuk menyukseskan event tingkat Provinsi ini. Baik sukses dalam penyelenggaraan MTQ tingkat Jawa Barat juga sukses dalam prestasi.

“Raundown, dan kesiapan LO juga Koordinator saat ini sudah menyampaikan kesiapannya. Selanjutnya, akan dilaksanakan rapat final,” katanya.

Dirinya berharap, melalui event ini, ketertarikan masyarakat untuk belajar lebih meningkat. Serta, mampu mendorong individu untuk lebih giat dalam beribadah khususnya dalam mengaji.

Maka dari itu, kata dia, koordinator di tiap kecamatan sudah terbentuk, untuk selanjutnya bisa maksimal dalam mengajak masyarakat untuk hadir dan menonton tiap acara yang akan dilaksanakan selama satu pekan ini.

“Kecamatan, akan mengajak warga, dan dinas pendidikan akan membuat jadwal, sekolah yang akan menonton perlombaan.  Tujuannya, nomor satu supaya ada ketertarikan dari kita sendiri dan keinginan untuk belajar,” tukasnya.

 

Sumber: Diskominfosantik kabupaten Bekasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *