Bondowoso, – kabarnusa24.com.
Ketua Fatayat NU Ning Diana mengatakan salah satu kegiatan dalam harlah Fatayat NU adalah Forum Group Discussion atau FGD adalah penguatan organisasi lewat penguatan pengkaderan di organisasi. Menguatkan 9 isu yang di rangkum dalam tis’u himmat.
Salah satunya adalah penguatan Poling (Pondok Konseling) sampai di jangkauan terdalam di lingkup ranting di desa. “Memfungsikan diri sebagai organisasi kader untuk keberlanjutan jamiyah ahlusunah wal jamaah yang mempunyai respek spesifik terhadap perempuan dan anak, ” Katanya, Senin (20/5/2024).
Menguatkan jejaring yang mempunyai frame dan komitmen yg sama di semua aspek. Penguatan ekonomi, budaya dan keluarga . Juga, Fordaf (forum Da’i Fatayat) dengan 1001 kader daiyah. Dalam gerakan dakwah bilhal dan literasi lainnya. “Ada sapu lansia (satu pengampu lansia) dan pertukaran daiyah dalam lokal pengajian antar desa-antar kecamatan.” Katanya.
Serta Penguatan koperasi yasmin dan pencanangan pondok hijau dalam eco pesantren dan pesantren bersih menjadi agenda pada FGD di bidang koperasi dan gavantara.(eko)