Daerah

Warga Desa Tempirai Timur, Apresiasi Suksesnya Lomba Gerak Jalan Dalam Rangka HUT RI ke-79

5
×

Warga Desa Tempirai Timur, Apresiasi Suksesnya Lomba Gerak Jalan Dalam Rangka HUT RI ke-79

Sebarkan artikel ini
Warga Desa Tempirai Timur, Apresiasi Suksesnya Lomba Gerak Jalan Dalam Rangka HUT RI ke-79

 

PALI – Sumatra Selatan, Kabarnusa24.Com

Menyemarakkan Hari Ulang Tahun kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI ) yang ke – 79 tahun, Panitia HUT RI mengadakan acara lomba gerak jalan di ikuti 51 peserta, terdiri dari tingkat SD, SMP, SMA dan peserta umum dari unsur pendidik (Guru ) dan perangkat Desa.

Acara dimulai dari pukul : 13.00 WIB sampai dengan selesai pada pukul : 17. 30.WIB.Rute yang di tempuh kurang lebih 3 Kilometer dimulai dari Balai Desa Tempirai Timur, Kecamatan Penukal Utara, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Sumatra Selatan, sampai dengan Puskesmas Induk Desa Tempirai Selatan PALI.

Warga Desa Tempirai Timur, Apresiasi Suksesnya Lomba Gerak Jalan Dalam Rangka HUT RI ke-79

Kepala Desa Tempirai Selatan Sapikal Usman selaku panitia tuan Rumah pelaksana HUT.RI ke- 79, mengucapkan rasa terima kasih yang telah sukses melaksanakan kegiatan lomba gerak jalan, juga mengapresiasi pada peserta lomba yang begitu bersemangat mengikuti kegiatan lomba gerak jalan ini.

“Saya sangat bangga melihat para peserta gerak jalan yang begitu bersemangat, walaupun di tengah terik matahari panas untuk berkontribusi dalam lomba tahunan ini, kami juga berterima kasih pada seluruh panitia, sehingga acara ini berjalan dengan sukses,” ujarnya.

Senada dengan yang sampaikan oleh kepala Desa Tempirai Selatan, Jauhari (34) Salah seorang orang tua murid SDN 13 Penukal Utara, juga mengapresiasi kegiatan gerak jalan yang dinilainya sangat positif, untuk menumbuhkan sifat kedisiplinan dan kepatuhan anak didik serta menumbuhkan rasa cinta Tanah Air dan Bangsa, Kamis (15/08/2025).

“Kegiatan seperti ini ( Gerak jalan, red) akan ber implementasi pada pada sikap dan perilaku anak, ini akan menumbuhkan rasa cinta dan tanggung jawab mereka pada Bangsa Negara dan Agama, ini sesuai dengan makna filosofi dari gerak jalan “keseragaman, kekompakan, kesatuan dan satu arah serta tujuan,”pungkas Jauhari.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *