Cimahi, 2 Oktober 2024 – Dalam upaya meningkatkan daya saing daerah dan mendorong inovasi pelayanan publik, Pemerintah Kota Cimahi melalui Bappelitbangda menyelenggarakan Kompetisi Inovasi Cimahi Motekar Awards (ChiMA) Tahun 2024. Kompetisi yang digelar untuk keempat kalinya ini mengusung tema “Bertransformasi, Berinovasi, Wujudkan Cimahi Campernik”.
Sejak diluncurkan pada Maret 2024, kompetisi ini berhasil menjaring 163 inovasi dari lima kelompok peserta. Peserta dibagi dalam kelompok: 1) Sekretariat Daerah, Inspektorat, dan Dinas Daerah; 2) UPTD/BLUD/Puskesmas/Kelurahan; 3) Ide Inovasi; 4) Guru dan Tenaga Pendidik; 5) Masyarakat Umum (komunitas, perorangan, Koperasi, UMKM). Terdapat juga satu predikat khusus untuk Perangkat Daerah terinovatif.
Proses seleksi melibatkan pejabat fungsional dari Bappelitbangda dan menghasilkan 25 inovasi terpilih yang kemudian menjalani inkubasi selama 2,5 bulan dengan bimbingan mentor profesional. Penganugerahan penghargaan berlangsung di Mal Pelayanan Publik Kota Cimahi pada 1 Oktober 2024, dihadiri oleh Penjabat Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi, yang menyerahkan hadiah kepada para pemenang.
Dicky Saromi menyatakan bahwa kompetisi ini tidak hanya sekadar talent show, melainkan juga sebagai upaya pengembangan inovasi melalui proses inkubasi. Ia mengapresiasi kreativitas peserta dan menekankan pentingnya inovasi dalam menghadapi tantangan global dan internal.
“Para inovator telah membuktikan bahwa kreativitas dan semangat inovasi tidak memiliki batas. Ide-ide dan kerja keras mereka adalah sumbangan berharga untuk peningkatan pelayanan publik,” ungkap Dicky.
Dicky juga menekankan perlunya perubahan organisasi dan langkah-langkah transformasi strategis untuk menghadapi tantangan global yang dapat mengganggu stabilitas ekonomi Kota Cimahi. Sebagai tindak lanjut kompetisi, Pemerintah Kota Cimahi berencana menyusun pakta integritas untuk mendukung pengembangan inovasi yang terpilih.
“Mari kita pastikan bahwa karya-karya inovator tidak hanya berhenti pada prototype, tetapi juga dimanfaatkan secara luas untuk pelayanan publik dan investasi komersial,” tegasnya.
Dicky berharap seluruh kepala perangkat daerah terus bersemangat dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kota Cimahi. “Kita bersama-sama tingkatkan kualitas layanan publik menjadi lebih profesional dan berdampak,” pungkasnya.
(Fazar)**