Kabarnusa24.com | BEKASI – Wakil Bupati Bekasi, dr. Asep Surya Atmaja, meninjau posko pengungsian warga terdampak banjir di Kantor Desa Karangsambung, Kecamatan Kedungwaringin, pada Rabu (5/3/2025). Dalam kunjungannya, ia juga melakukan pemeriksaan kesehatan bagi para pengungsi.
Sebagai seorang dokter, Asep Surya Atmaja langsung memeriksa kondisi kesehatan warga Desa Bojongsari yang mengungsi di lokasi tersebut. Ia memastikan para pengungsi dalam keadaan sehat dan bebas dari penyakit akibat banjir, seperti gatal-gatal atau diare.
“Alhamdulillah, saya melihat kondisi para pengungsi sehat-sehat semuanya. Biasanya kalau banjir, airnya kotor dan bisa menyebabkan gatal-gatal pada kulit serta diare. Tapi tadi saya melihat dan memeriksa langsung, belum ada keluhan seperti itu,” ujarnya.
Ia juga menekankan bahwa bantuan bagi warga terdampak terus berdatangan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, BPBD, camat, kepala desa, serta bantuan pribadi. Ia meminta agar distribusi bantuan dilakukan secara merata.
Selain itu, Wakil Bupati Bekasi menginstruksikan tim kesehatan untuk memberi perhatian khusus kepada kelompok rentan seperti lansia, ibu hamil, dan anak-anak. Ia memastikan bahwa warga yang memerlukan layanan kesehatan lebih lanjut dapat mengakses puskesmas setempat atau tenaga medis di posko.
Asep Surya Atmaja juga mengimbau masyarakat untuk tetap siaga selama musim hujan dan menjaga kebersihan lingkungan posko guna mencegah penyebaran penyakit pasca-banjir.
Dalam kesempatan ini, ia bersama Camat Kedungwaringin, Kapolsek, dan kepala desa setempat secara simbolis menyerahkan bantuan sembako kepada warga yang mengungsi di Kantor Desa Karangsambung.
[Diskominfosantik kabupaten Bekasi]