Bondowoso, Kabarnusa24.com
Kejadian berawal pada hari Minggu tanggal 13 April 2025 jam 21.00 wib, ada anak-anak usia 7 Tahun korban yang terkena Kembang Api Mainan, tepatnya di Dusun Kotegel RT 10 RW 07 Desa Sumbertengah Kecamatan Binakal Kabupaten Bondowoso.
Diketahui bahwa korban yang seharusnya di rujuk ke RS Soebandi Jember, namun terkendala biaya dan akhirnya pihak keluarga korban meminta untuk dibawa pulang.
Menanggapi hal tersebut Polres Bondowoso bertindak untuk memberikan bantuan kepada korban tersebut dengan penanganan medis yang lebih insentif, melihat kondisi korban sangat memprihatinkan dengan luka bakar yang serius.
Akhirnya Polres Bondowoso merujuk Korban untuk dibawa ke RS Bhayangkara dengan biaya Gratis dan agar mendapatkan pelayanan kesehatan yang maksimal kepada korban tersebut.
Kapolres Bondowoso AKBP Harto Agung Cahyono, SH. SIK. MH., melalui Kasi Humas Polres Bondowoso Iptu Bobby menerangkan, ” Bahwa ada anak-anak umur 7 Tahun korban percikan kembang api mainan pada hari Sabtu tanggal 19 Maret 2025 sekira jam 09.30 Wib, korban atas nama Khoridatul Ulum, Perempuan, Umur 7 th, alamat Dusun Kotegel RT 10 RW 7 kecamatan Binakal Kabupaten Bondowoso yang saat itu sedang bermain kembang api di depan rumahnya, “terangnya.
” Selanjutnya kembang api tersebut terjatuh masuk kebalik baju korban yang kemudian terbakar, mengetahui hal tersebut pihak keluarga membawa korban ke Puskesmas Binakal yang kemudian dirujuk ke RSUD. Koesnadi Bondowoso, “ungkap Kasi Humas Polres Bondowoso.
” Selanjutnya pada hari Minggu tanggal 27 Maret 2025 korban akan dirujuk ke RSUD Soebandi Jember guna menjalani operasi lanjutan, namun pihak keluarga memilih pulang paksa dikarenakan terkendala biaya operasional dari rumah ke RSUD Soebandi Jember, ketika menemani perawatan korban, “tambahnya.
” Menindak lanjuti hal tersebut diatas, pada hari Minggu tanggal 13 April 2025 jam 21.00 wib, atas dasar Kemanusiaan dan kepedulian maka Polres Bondowoso berinisiatif memberikan bantuan berupa perawatan dirumah sakit Bhayangkara Bondowoso secara gratis dan saat ini korban telah menjalani perawatan Medis di RS Bhayangkara Bondowoso, “tambah Pria Asal Jember tersebut.
” Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk memberikan pengawasan kepada anak-anaknya saat bermain, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Kami atas nama Polres Bondowoso juga mengucapkan semoga Korban yang terkena kembang api bisa segera sembuh, “pungkas Kasi Humas Polres Bondowoso Iptu Bobby.
(Humas Polres Bondowoso)