Manfaatkan Momentum Ramadhan, HIMAGROTEK Gelar Berbagi Takjil dan Pasar Gratis
kabarnusa24.com _ Aceh Utara | Himpunan Mahasiswa Agroekoteknologi (HIMAGROTEK) Universitas Malikussaleh gelar berbagi takjil dan pasar gratis persimpangan PT. PIM, Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara, Senin (10/3/2025). Kegiatan yang diinisiasi oleh Bidang Humas dan Bidang Kerohanian HIMAGROTEK dimulai pada pukul 16.30 WIB mendapat sambutan positif dari masyarakat.
Ketua Umum HIMAGROTEK Fakultas Pertanian Universitas Malikussaleh, Andri Saputra Ritonga menyampaikan bahwa bulan ramadhan merupakan bulan yang penuh keberkahan sehingga alangkah baiknya kita bisa memanfaatkan bulan ini dengan sebaik-baiknya. “Dengan hadirnya bulan ramadhan kami mahasiswa agroekoteknologi ingin memberikan sesuatu yang dapat bermanfaat bagi orang lain sebagai bentuk pemanfaatan momentum di bulan suci ramadhan. Walaupun yang kami berikan tidak barang baru tetapi masih sangat layak digunakan oleh orang lain,” kata Andri
Andri juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. “Ribuan terima kasih saya ucapkan kepada donatur yang memberikan sumbangan pada kegiatan ini. Tidak lupa ucapan terima kasih saya sampaikan kepada teman teman pengurus yang sampai hari ini masih semangat mengikuti kegiatan kegiatan himpunan,” tambahnya.
Kordinator Kegiatan Berbagi Takjil dan Pasar Gratis, Hibrizi Muhammad Harahap mengungkapkan bahwa donasi yang dikumpulkan merupakan sumbangan dari seluruh keluarga besar mahasiswa agroekoteknologi beserta alumni yang turut memberikan partisipasi berupa masukan dan juga materi sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik. “Donasi yang terkumpul sebanyak 4 plastik besar pakaian yang berasal dari sumbangan mahasiswa dan alumni agroekoteknologi. Selain itu, kami juga memberikan 60 paket takjil yang diberikan kepada para pengguna jalan,” ungkap Hibrizi.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat yang mendapat bingkisan pakaian dan harapannya kegiatan ini dapat dilakukan setiap tahun pada bulan suci Ramadhan.