Nasional

Atas Meninggalnya Wanita di Lift Bandara, Hotman Paris Angkat Bicara

3
×

Atas Meninggalnya Wanita di Lift Bandara, Hotman Paris Angkat Bicara

Sebarkan artikel ini
Atas Meninggalnya Wanita di Lift Bandara, Hotman Paris Angkat Bicara

(Foto tangkapan layar channel YouTube tribunnetwork) 

Kabarnusa24.com – Bandar Udara atau bandara adalah tempat dimana setiap orang ingin berpergian dengan menggunakan transportasi pesawat udara atau pesawat terbang. Tidak hanya fasilitas pesawatnya saja yang harus memenuhi standard penerbangan internasional akan tetapi safety tempat pemberangkatannya pun harus menjadi prioritas yang harus betul-betul dijaga kenyamanannya oleh pengelola Bandar Udara.

Adalah sebuah hal yang sangat disayangkan bila salah satu dari fasilitas bandar udara  sampai menghilangkan nyawa orang lain, di duga akibat kesalahan sistem.

Ini terjadi di Bandara Internasional Kuwalanamu dimana seorang perempuan terjatuh dari Lift dan baru diketahui setelah 3 hari dalam keadaan tewas dan sudah berbau.
Kendati pihak keluarga sudah melapor kepada pihak bandara karena kehilangan anggota keluarganya, dimana korban sempat menelepon kepada salah satu anggota keluarganya bahwa dirinya terjebak di Lift.

Dilansir oleh kabarnusa24.com dari channel YouTube tribunnetwork, keluarga korban sebut akan memakai jasa pengacara kondang Hotman Paris, Hotman Paris pun mempersilahkan kepada keluarga korban apabila dalam penanganannya terdapat kejanggalan dari Bandara Kuwalanamu tersebut. Dan selasa mendatang pagi diagendakan pertemuan dengan pihak keluarga korban di kafe jhoni.

Dalam unggahan channel YouTube tersebut Hotman Paris Meminta kepada Kapolda Sumatera Utara, untuk melakukan pemeriksaan kasus ini.

Dikatakannnya” bapak Kapolda Sumatera utara agar segera dilakukan pemeriksaan terhadap kasus meninggalnya seorang perempuan terjun bebas di lift Bandara Kuwalanamu, saya yakin bapak tahu. Bahwa baik secara perdata maupun pidana seseorang pemilik barang bertanggung jawab atas akibat barang atau benda tersebut terhadap pihak ketiga, the great law perdata atau pidana.” dengan tegasnya.

Hotman Paris pun meyakini bahwa ada  peristiwa perdata dan pidana dalam kasus tewasnya wanita yang tergencet lift bandara kuwalanumu sebab dari pintu lift terbuka tidak semestinya saat belum pasti dilantai yang seharusnya,

Ditegaskannya pula “Kasus kematian seorang wanita yang jatuh terjun bebas dari lift dibandara kuwalanamu Sumut, saya tidak tahu fakta sebenarnya tapi agak aneh ada satu kesalahan sistem atau bukan, ko begitu pintu lift terbuka ko bisa terjun bebas.” Tandasnya

“inget ini negara hukum seseorang bertanggung jawab secara perdata dan pidana atas akibat perbuatan pegawai milik kita ataupun harta milik kita yang menyebab kerugian atau akibat kehilangan jiwa dari orang lain, pegawai kita atau peralatan milik kita atau segala sesuatu milik kita yang megakibatkan perdata dan pidana ke orang lain tanggung jawab pemilik, siapa pemilik lift?
itu pertanyaannya.” Sindirinya.

Ayo jangan biarkan ini terjadi kasihan itu perempuan, keluarganya cepat hubungi 911 kita proses secara hukum,

“Kalo ada kesalahan sistem di lift tersebut di Bandara Kuwalanamu sumut pintu terbuka langsung terjun bebas berarti salah di sistemnya dong.” Masih sindirnya.

“Bisa liftnya terbuka sementara begitu terbuka langsung terjun bebas, ingat tanggung jawab perdata dan pidana dari pemilik lift.” Cibirnya.

” Segera proses! secara hukum, segera proses secara hukum!
Kejadian di bandara Kuwalanamu dimana seorang wanita meninggal.” Harapnya.

” begitu lift terbuka dia melangkah dia langsung terjun bebas, berarti nih di depan lift ruang terjun bebas, memang dibelakangnya juga ada lift terbuka tapi kenapa ko ada lift terbuka, kalo memang di depannya ruang terjun bebas.” Disayangkannya.

Hotman Paris selamatkan anak bangsa.

Ada yang mengatakan bahwa cewe itu memaksa. Saya melihat disisi TV tidak, dia pencet-pencet tau tau terbuka, tidak seharusnya memang dia keluar tapi kenapa pintunya terbuka, harusnya kan, kalo memang ruangannya adalah ruangan terjun bebas pintunya ga terbuka walaupun di pencet-pencet.

“Bayangkan kalo itu keluarga kita.” Pungkasnya.

Atas Meninggalnya Wanita di Lift Bandara, Hotman Paris Angkat Bicara

(Foto tangkapan TV Live iNewsHD TV) 

Mengutip juga tayangan langsung iNewsHD. Dalam keterangan persnya secara live oleh iNewsHD, Dedi Alsubur (Head Off Corsec & Legal PT. Angkasa Pura Aviasi) membenarkan bahwa korban baru diketahui keberadaanya setelah adanya aroma tidak sedap dimana korban ditemukan dalam keadaan tak bernyawa dikolong lift Bandara Internasional Kuwalanamu.

(Srm/Rad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *