lBondowoso, – kabarnusa24.com.
Mengisi acara ngabuburit, SMP Negeri 2 Bondowoso tampil dengan acara seni di Paseban Alun Alun Ki Bagus Asra, Senin (25/3/2024).
Masyarakat yang memenuhi pasar Ramadan 1445 H di Alun Alun, mendapatkan hiburan dari para siswa-siswi SMP negeri 2 bondowoso. Ada seni hadrah, pencak silat, tari islami, lagu religi. Juga, ada pemberian takjil dan door price.
Kasek SMP Negeri 2 Bondowoso Ismail SPd mengatakan ia mempersiapkan kegiatan Ramadan itu selama dua minggu. “Para siswa siswi yang ikut ekstrakurikuler itu berlatih hadrah selama dua minggu. Juga, latihan silat, tari dan lagu religi, ” Kata nya.
Tujuan nya untuk menghibur masyarakat bondowoso yang datang ke Alun Alun bondowoso. Masyarakat itu belanja takjil di Pasar Ramadan sambil melihat hiburan yang ditampilkan para siswa siswi SMP Negeri 2 bondowoso. Juga, ada wisatawan asing dari Eropa yang melihat acara itu. “Kami juga bagi bagi kurma kepada masyarakat sebanyak 500 cup, ” Kata nya.
Juga, para siswa siswi SMP Negeri 2 membagikan takjil ke masyarakat. (Eko)