Berita

Dihadiri Wapres, Puncak Milad MUI ke-49 Beri Penghargaan kepada Keluarga Almarhum Mantan Ketua Umum dan Sekretaris

3
×

Dihadiri Wapres, Puncak Milad MUI ke-49 Beri Penghargaan kepada Keluarga Almarhum Mantan Ketua Umum dan Sekretaris

Sebarkan artikel ini
Dihadiri Wapres, Puncak Milad MUI ke-49 Beri Penghargaan kepada Keluarga Almarhum Mantan Ketua Umum dan Sekretaris

JAKARTA, Kabarnusa24.com – Wakil Presiden RI Prof KH Ma’ruf Amin dijadwalkan hadir pada puncak perayaan Milad ke-49 Majelis Ulama Indonesia (MUI) di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (26/7/2024).

Kabar ini disampaikan langsung oleh Ketua Organizing Committee (OC) Milad ke-49 MUI KH Rofiqul Umam Ahmad kepada MUIDigital.

“Puncak Milad ke-49 MUI dalam bentuk tasyakuran. InsyaAllah akan dihadiri oleh Wakil Presiden RI Prof KH Ma’ruf Amin,” ungkap Kiai Rofiq.

Wakil Sekretaris Jenderal MUI Bidang Ekonomi Syariah dan Halal ini menyampaikan, pada puncak Milad-49 MUI juga akan dihadiri oleh pimpinan lembaga negara, menteri, dan duta besar negara sahabat.

“Pimpinan ormas Islam tingkat pusat, pengasuh pondok pesantren, pimpinan perguruan tinggi Islam se-Jabodetabek, dan pimpinan MUI Provinsi juga akan hadir, ” sambungnya.

Kiai Rofiq menambahkan, para pimpinan perusahaan di bidang ekonomi dan keuangan syariah juga dijadwalkan hadir pada Milad ke-49 MUI.

Selain itu, Kiai Rofiq menyampaikan, pada puncak Milad ke-49 MUI juga akan digelar secara hybrid (offline dan online). Para pengurus MUI Kabupaten dan Kota se-Indonesia juga dijadwalkan hadir pada kegiatan tersebut secara online.

Kiai Rofiq menambahkan, pada puncak Milad ke-49 MUI akan diadakan penandatanganan MoU antara MUI dengan Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) RI.

Penandatangan MoU juga akan dilakukan antara MUI bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI dan Badan Narkotika Nasional (BNN) RI.

“Puncak Milad ke-49 MUI juga akan memberikan penghargaan kepada almarhum beberapa Ketua Umum dan Sekjen MUI pada masanya dalam berbagai bentuk apresiasi,” ungkapnya.

Penghargaan tersebut akan diberikan kepada Ketua Umum MUI Prof Hamka (1975-1980), KH Hasan Basri (1985-1998) KH Ali Yafie (1985-2000), dan KH Sahal Mahfudz (2000-2015).

Sementara Sekretaris Jenderal MUI yang akan diberikan penghargaan adalah Ichwan Syam dan Nazril Azrani.

“Penghargaan tersebut akan diterima oleh perwakilan keluarga yang dijadwalkan hadir pada puncak Milad ke-49 MUI,” ungkapnya.

Rofiq menyampaikan, Milad ke-49 MUI diisi dengan berbagai rangkaian yang telah dilakukan sebelum perayaan puncak Milad ke-49 MUI dalam bentuk tasyakuran.

Rofiq menjelaskan, adanya rangkaian kegiatan tersebut sebagai wujud komitmen MUI untuk terus memberikan kemaslahatan bagi umat dan keharmonisan bangsa.

“Dalam rangka Milad ke-49 MUI sudah dilaksanakan beberapa kegiatan. Ini salah satu bentuk wujud komitmen MUI untuk terus memberikan kemaslahatan kepada umat dan keharmonisan bangsa,” ujarnya.

Sumber: Majlis Ulama Indonesia/ MUI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *