Tutup
Berita

TNI-Polri Bersatu Hijaukan Lumajang, 2000 Pohon Ditanam di Buper Glagah Arum

0
×

TNI-Polri Bersatu Hijaukan Lumajang, 2000 Pohon Ditanam di Buper Glagah Arum

Sebarkan artikel ini
TNI-Polri Bersatu Hijaukan Lumajang, 2000 Pohon Ditanam di Buper Glagah Arum

Lumajang,kabarnusa24.com.Minggu,17/11/2024 Dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya penghijauan, TNI-Polri di Lumajang menggelar aksi penanaman 2.000 pohon di Bumi Perkemahan Glagah Arum, desa Kandangtepus, kecamatan Senduro, Sabtu ,16/11/2024.

 

Kegiatan ini melibatkan Perhutani, Pramuka, KKN dari Unisa, Komunitas Peduli Lingkungan, warga masyarakat, serta Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kepala Dinas Kehutanan Sosial.Acara ini berlangsung sangat meriah.

 

Penanaman ini dipimpin langsung oleh Dandim 0821 Letkol Inf Ronny Wijaya Koesuma dan Komandan Korem 083/Bdj, Kolonel Inf Setyo Wibowo. Mereka secara langsung turun ke lapangan untuk menanam bibit pohon di lahan hutan yang mengalami degradasi.

 

“Kegiatan penanaman pohon ini merupakan wujud nyata dari kepedulian kita terhadap lingkungan. Dengan menanam pohon, kita tidak hanya menghijaukan kembali lahan yang gersang, tetapi juga berkontribusi dalam menjaga keseimbangan ekosistem,” ungkap Ronny.

 

Dandim 0821 Letkol Infanteri Ronny Wijaya Koesuma mengu gkapkan “Kegiatan penanaman pohon ini sebagai bentuk kepedulian kita akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan.

 

“Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI-Polri terhadap lingkungan. Dengan menanam pohon, kita turut serta dalam menjaga kelestarian alam dan memberikan manfaat bagi generasi mendatang,” ungkap Ronny.

 

Senada dengan Dandim, Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Setyo Wibowo juga menekankan pentingnya peran semua pihak dalam menjaga lingkungan.

 

“Penanaman pohon ini tidak hanya sekadar kegiatan ceremonial, tetapi merupakan aksi nyata untuk menjaga kelestarian alam. Kita berharap, pohon-pohon yang ditanam hari ini dapat tumbuh subur dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi masyarakat,” tegas Danrem Kolonel Setyo.

 

Dalam kegiatan penanaman tersebut, berbagai jenis pohon ditanam, seperti mahoni, trembesi, cemara, dan beberapa jenis pohon buah langka ditanam di lahan hutan yang mengalami kegersangan.

 

Aksi penanaman pohon ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Masyarakat setempat menyambut baik kegiatan ini dan berharap dapat terus berkelanjutan.

 

“Kami sangat berterima kasih atas perhatian TNI-Polri dan semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini. Semoga dengan adanya penanaman pohon ini, lingkungan kita menjadi lebih hijau dan asri,” ujar Budianto salah seorang warga.(D.S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *