Tutup
Pendidikan

Unit Kegiatan Mahasiswa Turtle Diving Club Selenggarakan Seminar  Kemaritiman.

19
×

Unit Kegiatan Mahasiswa Turtle Diving Club Selenggarakan Seminar  Kemaritiman.

Sebarkan artikel ini
Unit Kegiatan Mahasiswa Turtle Diving Club Selenggarakan Seminar  Kemaritiman.

Aceh – kabarnusa24.com.

Unit Kegiatan Mahasiswa Turtle Diving Club (UKM TDC) Universitas Malikussaleh (Unimal) resmi menyelenggarakan seminar tentang kemaritiman (09/11/2024) di Aula Cut Meutia, Kampus Bukit Indah, Unimal.

Kegiatan seminar yang bertemakan “Kolaborasi Pemuda Untuk Mewujudkan Kedaulatan Maritim Indonesia” ini merupakan bagian dari program kerja tahunan Unit Kegiatan Mahasiswa Turtle Diving Club (UKM TDC) yang berkolaborasi dengan PT. Pupuk Iskandar Muda sebagai wujud komitmen dalam hal edukasi khususnya dibidang kemaritiman di Indonesia.

Rangkaian acara kegiatan seminar ini diisi oleh Kapten Laut (KH) Syahrizal S.Pd yang berasal dari TNI Angkatan Laut. Dalam seminar ini ia mencoba merincikan beberapa poin terkait peran dan tugas dari angkatan laut dalam menjaga kedaulatan wilayah maritim dan bagaimana peran generasi muda untuk ikut serta menjaga ekosistem laut yang ada di Indonesia. Kegiatan ini turut dihadiri oleh seluruh elemen organisasi mahasiswa yang berada di bawah naungan Universitas Malikussaleh.

Ketua panitia pelaksana, Muhammad Riski pasca kegiatan mengatakan bahwa tujuan awal diselenggarakannya kegiatan seminar kemaritiman ini bertujuan untuk mengajak generasi muda agar lebih peduli terhadap isu-isu terkait perairan yang ada di Indonesia. “Hampir sebagian besar wilayah Indonesia ini diisi oleh wilayah perairan, dengan begitu banyak pulau dan biota laut di dalamnya, jadi sangat miris rasanya jika generasi muda tidak tahu menahu terkait isu dan problematika dari wilayah kemaritiman di negaranya sendiri.” Ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *