Kabarnusa24.com _ Lhokseumawe | pada tanggal 31 Januari 2025
Mahasiswa KKN Kelompok 05 Cut Mamplam bergandengan dengan aparatur gampong dan masyarakat saling bahu membahu membersihkan meunasah dan kantor geuchik dalam rangka menjaga kebersihan dan kenyamanan fasilitas gampong. Gotong royong yang biasa dilakukan secara rutin oleh aparatur gampong dan masyarakat setiap minggu kali ini berkolaborasi dengan mahasiswa KKN 05 Unimal,
Bapak Fakhruddin, Kepala Dusun Kaye Adang menyampaikan “Kolaborasi gotong royong dengan mahasiswa juga bertujuan untuk mempererat silaturrahmi antara mahasiswa KKN dan masyarakat Gampong”, selain itu “Gotong royong yang merupakan rutinitas gampong cut mamplam juga bertujuan untuk menciptakan Gampong yang bersih, indah dan nyaman” sambung bapak Zulkarnaen, Sekdes Gampong Cut Mamplam.
Gotong royong dilakukan dimulai dari jam 08.00 WIB sampai dengan jam 13.00 WIB dan akhiri dengan makan Bersama. Masyarakat sangat aktif dalam melakukan gotong royong.