Tutup
BeritaPendidikan

LPM Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan

24
×

LPM Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan

Sebarkan artikel ini
LPM Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan

kabarnusa24.com _ Aceh Utara | 

Dalam semangat berbagi dan mempererat kebersamaan di bulan suci Ramadhan, Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 8 Maret 2025, di sekitar kawasan Taman Riyadhah, Masjid Islamic Center, dan Simpang Jam pada pukul 17.00 WIB, Lhokseumawe. Aksi sosial ini mendapat sambutan hangat dari warga yang melintas di lokasi tersebut.

 

Ketua LPM Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh, Muhammad Furqan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian mahasiswa terhadap masyarakat sekaligus mempererat hubungan antara kampus dan lingkungan sekitarnya. Menurutnya, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk menanamkan nilai-nilai solidaritas dan kebersamaan di bulan yang penuh berkah ini.

 

“Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan penuh berkah ini. Takjil yang kami bagikan semoga bisa menjadi pelengkap berbuka puasa bagi masyarakat yang sedang dalam perjalanan,” ujar Furqan. Ia berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang berbagi, tetapi juga mempererat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat sekitar.

 

Sebanyak 200 paket takjil dibagikan dalam kegiatan ini. Paket tersebut disalurkan kepada pengendara dan pejalan kaki yang melintas di lokasi pembagian. Antusiasme mahasiswa terlihat jelas dalam aksi ini, di mana seluruh pengurus dan anggota LPM Fakultas Hukum terlibat aktif dalam pembagian takjil tersebut.

 

Furqan menambahkan bahwa dari total 200 paket takjil yang disiapkan, 150 paket dibagikan kepada pengendara dan pejalan kaki di jalan. Sementara itu, 50 paket lainnya disalurkan kepada anak-anak penghafal Al-Qur’an sebagai bentuk apresiasi dan dukungan kepada mereka.

 

Kegiatan ini mendapat tanggapan positif dari masyarakat. Salah seorang warga, Yopan, mengungkapkan rasa senangnya atas aksi sosial yang dilakukan oleh mahasiswa tersebut. “Aksi seperti ini sangat positif, apalagi di bulan Ramadhan. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan semakin banyak pihak yang terinspirasi untuk berbagi,” tuturnya.

 

Melalui kegiatan berbagi takjil ini, Lembaga Pers Mahasiswa Hukum Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh berharap dapat menumbuhkan semangat solidaritas dan kepedulian sosial di kalangan mahasiswa. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan menjadi contoh positif bagi masyarakat luas dalam menebar kebaikan dan mempererat tali silaturahmi di bulan suci Ramadhan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *