Kapolsek Cibarusah Sampaikan Pesan Kamtibmas di Giat Cangkrukan Bersama Warga Desa Wibawamulya

Kapolsek Cibarusah Sampaikan Pesan Kamtibmas di Giat Cangkrukan Bersama Warga Desa Wibawamulya

Bekasi_Jabar || KabarNusa24.com – Dalam rangka menjaga keamanan ketertiban masyarakat serta untuk menjalin tali silaturahmi, Kapolsek Cibarusah, AKP Yendrizen yang didampingi Bhabinkamtibmas Desa Wibawamulya, Aipda Karyono, Cangkrukan bareng bersama Ketua RW 01 dan Ketua RW 09, Kadus 01, Karang Taruna dan perwakilan masyarakat KSB Desa Wibawamulya. Cangkrukan dilaksanakan di KSB RT 01 RW 07 Desa Wibawamulya, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Rabu (24/01/2024) pukul 20.30 WIB sampai dengan 21.30 WIB.

AKP Yendrizen mengatakan, tujuan dari cangkrukan Kamtibmas yaitu sebagai wujud kepedulian polri kepada warga untuk menumbuhkan rasa kepercayaan masyarakat bahwa polri siap hadir di tengah-tengah masyarakat.

Tidak hanya itu, Kapolsek Cibarusah juga mengajak masyarakat Desa Wibawamulya untuk bersama-sama turut berpartisipasi dalam menjaga kamtibmas.

Kapolsek Cibarusah Sampaikan Pesan Kamtibmas di Giat Cangkrukan Bersama Warga Desa Wibawamulya
AKP Yendrizen Bersama Warga

“Semoga dengan adanya giat cangkrukan Kamtibmas ini wilayah kecamatan Cibarusah khususnya di Desa Wibawamulya semakin aman dan kondusif dan hubungan tali silaturahmi antara Polsek Cibarusah dan masyarakat semakin terjaga dengan baik,” ujar AKP Yendrizen.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolsek menghimbau kepada masyarakat agar lebih meningkatkan kewaspadaan serta mengantisipasi perpecahan dan menjaga kondusifitas dimasa Pemilu 2024.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada dan jaga lingkungan untuk antisipasi curanmor. Jaga kebersamaan dan selalu rukun dimasa pemilu 2024.” pungkasnya. (Wati)

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *