Resmi Dilantik, Ketua BSO Seni FT UNNES Ajak Anggota Tingkatkan Eksistensi dan Prestasi

KABARNUSA24.COM, SEMARANG – Puluhan anggota Badan Semi Otonom (BSO) Seni Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang (UNNES) resmi dilantik, hal ini menandai komitmen baru dalam mengembangkan bakat seni, khususnya di bidang musik seperti band dan paduan suara.

 

Ketua BSO Seni Fakultas Teknik Fajar Ariel Barrisandi menjelaskan bahwa Badan Seni Otonom (BSO) Seni Fakultas Teknik ini dalam bidang seni terkhususnya band dan paduan suara.

 

“Badan Semi Otonom (BSO) Seni Fakultas Teknik dalam bidang seni, terutama dalam pengembangan musik melalui band dan paduan suara. Hal ini menunjukkan komitmen mereka untuk mengembangkan bakat seni mahasiswa dan memperkuat kegiatan seni di lingkungan kampus,” kata dia di ruang 111 Gedung E12 Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang, Sabtu (16/3/24).

Resmi Dilantik, Ketua BSO Seni FT UNNES Ajak Anggota Tingkatkan Eksistensi dan Prestasi

Ia juga menambahkan bahwa BSO Seni ini dapat lebih meningkatkan eksistensi, Sumber Daya Manusia (SDM) anggota dan prestasi

 

“Dengan pelantikan ini, kami berharap BSO Seni Fakultas Teknik dapat lebih eksis di lingkungan fakultas maupun universitas. Kami percaya bahwa anggota BSO Seni memiliki potensi yang besar sebagai sumber daya manusia yang dapat memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan prestasi, terutama melalui partisipasi dalam berbagai kompetisi musik seperti lomba band dan paduan suara serta kegiatan seni lainnya,” tambahnya.

 

Sementara itu Pembina BSO Seni FT Syahroni S. T., M. Eng., menyatakan bahwa pelantikan ini merupakan momen penting untuk memberikan penghargaan kepada mahasiswa yang memiliki minat dan bakat di bidang seni.

 

“BSO Seni FT menjadi wadah bagi mahasiswa Fakultas Teknik untuk mengekspresikan kreativitas mereka melalui seni. Ini memperkuat komunitas seni di kampus,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *