National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Kabupaten Bekasi menyelenggarakan Bimbingan Teknis Pelatih dan Pendamping

National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Kabupaten Bekasi menyelenggarakan Bimbingan Teknis Pelatih dan Pendamping
Dokumentasi Foto bersama lepas acara Bimtek NPCI Kabupaten Bekasi, Pengurus dan Atlet NPCI (Foto:SRM/IMG)

Bekasi, kabarnusa24.com – National Paralympic Commitee of Indonesia (NPCI) Kabupaten Bekasi menyelenggarakan Bimbingan Teknis Pelatih dan Pendamping, dengan mengambil tema “Melatih dengan Kesabaran, Meraih Prestasi Menuju Peparnas 2024 dan Mempertahankan Juara Umum Peparda 2026” pada Kamis (21/03) di Hotel Antero Jababeka Cikarang Jalan Benyamin Sueb Blok B1 Movieland 2 Mekarmukti Kecamatan Cikarang Utara Kabupaten Bekasi.

Maksud dan tujuan dari giat ini adalah memberikan pembekalan dan pembinaan kepada para pelatih dan pendamping dari semua cabang olahraga yang dipertandingkan baik secara teknis dan juga manajemen klasifikasi atlet yang diterapkan oleh para pelatih dan pendamping dalam mengatur strategi pertandingan. Sehingga semua atlet yang di latih dan berlatih dapat meningkatkan kemampuannya dalam bertanding.

Ketua NPCI Kabupaten Bekasi, Kardi Leo dalam kesempatan yang sangat berharga tersebut menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas prestasi yang telah diraih oleh para atlet dalam setiap even kejuaraan, sehingga atlet-atlet NPCI Kabupaten Bekasi menjadi kandidat yang cukup diperhitungkan dalam setiap kejuaraan di semua cabang olahraga.

“Atas nama pengurus NPCI Kabupaten Bekasi saya bangga dengan apa yang telah dicapai oleh semua atlet dari semua cabang olahraga dengan prestasi yang luar biasa”, tuturnya.
“Tetap berlatih dengan penuh disiplin dan semangat dan selalu mengikuti nasehat juga arahan dari pelatih dan pendamping, dengan menanamkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan”, imbuhnya.

“Bimbingan Teknis Pelatih dan Pendamping ini bagian dari rangkain yang harus diikuti agar semua dapat menambah wawasan dan pengetahuan baik secara manajemen maupun teknis dalam latihan”, tegasnya.

Dikesempatan yang sama Kepala Dinas Disbudpora Kabupaten Bekasi, Iman Nugraha memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pengurus NPCI Kabupaten Bekasi yang telah berkomitmen menjadi juara umum dalam beberapa kejuaraan yang diselenggarakan. Dirinya pun berharap agar di event PEPARNAS Sematera Utara nanti atlet-atlet bekasi dapat memberikan yang terbaik dalam membela Jawa Barat.

National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Kabupaten Bekasi menyelenggarakan Bimbingan Teknis Pelatih dan Pendamping
Foto : Kepala Dinas Disbudpora, Iman Nugraha di Acara Bimtek NPCI Kabupaten Bekasi (Foto: SRM/IMG)

“Pada Tahun ini NPCI menyelenggarakan bimbingan teknis untuk para pelatih dan pendamping di lingkungan NPCI Kabupaten Bekasi”, ujarnya.

“Kami dari Disbudpora Kabupaten Bekasi memberikan Apresiasi yang sangat besar, untuk upaya NPCI Kabupaten Bekasi, dalam meningkatkan kualitas para pelatih dan pendamping serta ini suatu komitmen yang sangat besar dari NPCI bisa mempertahankan juara umum PEPARDA yang pada tahun 2022 NPCI Kabupaten Bekasi, mendapatkan juara umum, ditingkat Jawa Barat”,Terangnya.

“Dan ini juga suatu komitmen dari NPCI Kabupaten Bekasi dan atlet-atletnya bisa memberikan yang terbaik untuk membela Jawa Barat di Even PEPARNAS yang sebentar lagi di bulan November 2024 akan diselenggarakan di Sumatera Utara dan Aceh, mudah-mudahan atlet-atlet NPCI yang mewakili Jawa Barat bisa membawa Jawa Barat menjadi Juara di even peparnas di tahun 2024”, pungkasnya.

Bimbingan Teknis Pelatih dan Pendamping NPCI Kabupaten Bekasi berisi kegiatan terkait teknis-teknis tentang pelaporan, percaboran juga klasifikasi pertandingan, yang diakhiri dengan dan penandatanganan Pakta Integritas dan buka puasa bersama. (SRM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *