Tutup
DaerahLingkungan

Teknik Kimia UNNES Gelar Mangrove Replant Ke-11 Untuk Mencegah Abrasi

10
×

Teknik Kimia UNNES Gelar Mangrove Replant Ke-11 Untuk Mencegah Abrasi

Sebarkan artikel ini
Teknik Kimia UNNES Gelar Mangrove Replant Ke-11 Untuk Mencegah Abrasi

KABARNUSA24.COM, KOTA SEMARANG – Dalam upaya mencegah abrasi dan melestarikan alam, Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia Universitas Negeri Semarang (UNNES) menggelar kegiatan Mangrove Replant ke-11 di Pantai Mangunharjo, Kota Semarang. Tak hanya pohon mangrove, peserta juga diberikan pengetahuan mengenai cara menanam dan perawatan yang baik dan benar.

Dekan Fakultas Teknik UNNES, Wirawan Sumbodo menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan hasil kerja sama dengan berbagai pihak.

“Kegiatan ini merupakan hasil kerja antara Fakultas Teknik dengan berbagai sponsor, mulai dari Djarum Foundation, Sari Roti dan Pemprov Jawa Tengah. Hal ini merupakan program rutin yang melibatkan tak hanya Tenik Kimia saja, tetapi ada dari fakultas lain, bahkan dari perguruan tinggi lain,” jelasnya saat di wawancarai di Dekanat Fakultas Teknik UNNES, Kota Semarang, Sabtu (18/5/2024).

Ia juga menambahkan bahwa Fakultas Teknik mendukung penuh kegiatan ini sebagai bagian dari program hijau bersih UNNES.

“Kami dari Fakultas Teknik mendukung kegiatan ini, karena menopang program hijau bersih Universitas Negeri Semarang (UNNES). Kita ketahui bahwa 2023 Fakultas Teknik menempati urutan pertama sebagai Fakultas yang bersih, hijau dan sehat,” tambanya.

Teknik Kimia UNNES Gelar Mangrove Replant Ke-11 Untuk Mencegah Abrasi

Sementara itu, Ketua Panitia Rona Najma Athif, mengatakan bahwa kegiatan ini dilatarbelakangi oleh visi konservasi UNNES

“Uiversitas Negeri Semarang (UNNES) itu berwawasan konservasi. Dari kegiatan ini nantinya mahasiswa dapat meningkatkan wawasan konservasi dan kepedulian terhadap alam,” bebernya

Di sisi lain, salah satu peserta, Dwi Prasojo, mengungkapkan antusiasmenya terhadap kegiatan tersebut.

“Tentu seru sekali, karena kita disini ikut aktif dalam melestarikan lingkungan untuk mencegah abrasi salah satu pantai yang ada di Indonesia,” ungkapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *