DaerahNasionalPeristiwa

Gladi Bersih Persiapan Upacara HUT RI ke -79 PT Adhi Acset KSO di Area Tol Japek II Selatan

9
×

Gladi Bersih Persiapan Upacara HUT RI ke -79 PT Adhi Acset KSO di Area Tol Japek II Selatan

Sebarkan artikel ini
Gladi Bersih Persiapan Upacara HUT RI ke -79 PT Adhi Acset KSO di Area Tol Japek II Selatan

Bekasi_Jabar || KabarNusa24.com – PT Adhi Acset KSO selaku pemegang pekerjaan kontruksi tol Japek II Selatan, menggelar gladi bersih upacara peringatan HUT ke-79 RI. Persiapan disebut sudah mencapai 90 persen. Para personel yang akan bertugas di HUT RI melalukan gladi bersih sesuai jadwal yang ditentukan. Tempat duduk bagi tamu undangan juga terlihat sudah disiapkan.

Sejumlah ornamen sederhana juga menghiasi lokasi upacara itu. Podium dan tempat duduk tamu untuk para pengisi acara sudah disiapkan. Selain itu, sound sistem juga telah dipersiapkan dengan detail agar proses berlangsungnya acara berjalan dengan baik dan lancar.

Ada juga pasukan drum band dan paduan suara dari SMA Negeri 1 Serang Baru yang terlihat sedang berlatih.

Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) turut melakukan gladi bersih. Mereka tampak berbaris di area jalan yang nantinya bakal jadi Tol Gate Japek II Selatan Desa Sukaragam yang di sulap menjadi area upacara HUT RI.

Gladi Bersih Persiapan Upacara HUT RI ke -79 PT Adhi Acset KSO di Area Tol Japek II Selatan

Direncanakan sejumlah pejabat dari Jasamarga, Adhia Acset KSO, KSO Mitrafacific Consulindo International turut hadir di upacara HUT RI besok yang di gelar di area tol Japek II Selatan.

Edi Adang, selaku pihak manajemen AdhiAcset yang juga panitia pelaksanaan upacara HUT RI menjelaskan, mengenai sejumlah kegiatan hari ini. Gladi bersih dilakukan menyesuaikan dengan agenda yang bakal dilaksanakan pada HUT ke-79 RI.

“Ya agenda sore hari ini, kita laksanakan, mulai dari pengibaran dan penurunan bendera, supaya rangkaian-rangkaian acara lancar. Kemudian setelah itu lanjut kegiatan hiburan tarian tradisional, penampilan marching band dan lagu-lagu perjuangan dari anak-anak kita SMA Negeri 1 Serang Baru,” ujar Edi. Jum’at (16/08/2024) sore.

Edi mengatakan persiapan upacara HUT RI sudah hampir 100 persen. Namun belum diketahui detail mengenai jam dimulainya upacara besok, apakah jam 7.00 WIB ataukah jam 08.00 WIB.

“Saya bilang ini sudah 90 persen sudah oke. Hanya yang belum kita ketahui jam dimulainya upacara, apakah jam 07.00 ataukah jam 08.00 WIB,” pungkasnya. (Wati)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *