Daerah  

Ini Pesan Wadankorbrimob Polri Saat Upacara Hari Kesadaran

Ini Pesan Wadankorbrimob Polri Saat Upacara Hari Kesadaran

Depok, kabarnusa24.com – Korps Brimob Polri menggelar upacara Hari Kasadaran Nasional (HKN) yang diperingati setiap bulannya pada tanggal 17, upacara dilaksanakan di lapangan Mako Brimob Kelapadua, Jl. Komjen Pol. M. Jasin, Cimanggis. Kota Depok. Jawa Barat. Jum’at (17/02).

Mewakili Komandan Korps Brimob Polri Komjen Pol. Drs. Anang Revandoko, M.I.Kom., selaku Inspektur upacara Wadankorbrimob Polri Irjen Pol. Drs. Setyo Boedi Moempoeni Harso, S.H.,M.Hum. menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada seluruh anggota Korps Brimob Polri yang telah mendedikasikan diri kepada masyarakat.
“Terimakasih untuk seluruh anggota Brimob atas dedikasinya kepada masyarakat, negara dan kesatuan untuk memenuhi tanggung jawab melaksanakan tugas pengabdian dengan penuh keikhlasan,”kata Setyo saat membacakan amanat.
Setyo menambahkan, perlu di ketahui bersama dimanapun kita melaksanakan tugas, kita selalu dalam pengamatan dan penilaian masyarakat.
Berdasarkan survei terbaru dari Indonesia Political Survey (Indopol Survey), kepercayaan masyarakat terhadap Polri meningkat menjadi 69,35 %, yang mana sebelumnya pada bulan November Tahun 2022, tingkat kepercayaan masyarakat terhadap polri sebesar 60,98 %.
“Peningkatan ini tidak terlepas dari kinerja tugas-tugas operasional, penanganan kasus dan perilaku personel dilapangan, selain itu kita semua harus peka mengikuti setiap perkembangan pemberitaan di media konvensional maupun media sosial,” pungkasnya.
Dirinya juga mengingatkan, sekecil apapun suatu kejadian dan peristiwa yang menyita perhatian publik dalam hitungan menit informasi itu akan viral dan tersebar di masyarakat.
“Awal tahun 2023 ini sudah tercatat ada beberapa kejadian pelanggaran yang dilakukan oleh anggota Brimob mulai kasus disiplin, pidana bahkan kode etik yang mana hal ini menjadi PR (Pekerjaan Rumah) dan perhatian kita bersama khususnya peran seorang komandan.
Perlu diketahui upacara tersebut juga dihadiri Karorenminops Korbrimob Brigjen Pol. Drs. Rudy Harianto,M.Si., Para Danpas, Para PJU Korbrimob, Para Danmen/Dansat dan Para Perwira, Brigadir, Bhayangkara, ASN.

(Yuli)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *